Illust by Snowmi
Untuk memperingati festival salju yang ke 61 di Sapporo, maka untuk memeriahkan festival tersebut muncullah Miku. Snow Miku atau dalam bahasa Jepangnya yaitu Yuki Miku. Miku yang Tampil dalam versi salju tersebut menjadi sangat populer dengan rambut berwarna biru keputihan dengan corak kepingan salju, serta warna kostumnya yang senada dengan warna rambutnya. Namun tak hanya pada saat festival saja, kepopulerannya terus meningkat, dan pada tiap tahunnya sehingga diciptakannya Miku dengan versi berbeda ditiap tahunnya dalam sebuah kontes desain kostum Snow Miku.
*Snow Miku: First Ver.
Snow Miku 2010 example picture design by Kawazu
Nendoroid Snow Miku 2010
Nendoroid dan figma nya pun telah ada, nendoroid Snow Miku menjadi nendoroid yang menggunakan bahan dasar plastik bening untuk pertama kalinya.
*Snow Miku: Snow Playtime Ver.
Difestival salju ke 62 di Sapporo, Miku kembali tampil dengan versi saljunya. Ia masih mengenakan setelan lamanya yang cenderung berwarna perak, namun di versi 'playtime' ini Miku diberi tambahan aksesoris seperti sarung tangan wol, syal, serta 'ear muffs' bercorak kepingan salju, tak lupa Hachune dalam bentuk boneka salju melengkapi tampilannya.
Snow Miku 2011 example picture by: Mayo Riyo
Nendoroid Snow Miku 2011
*Snow Miku: Fluffy Coat Ver.
Masih difestival salju Sapporo namun yang ke 63. Muncullah desain spesial untuknya. Wah, kali ini untuk pertama kalinya kontes untuk desain Snow Miku. Kontes yang pemungutan suaranya berdasarkan viewernya ini, dimana desain yang terpilih di website PIAPRO adalah Miku stylish dengan jaket berpita dengan berhiaskan permata.
Desain kostum Snow Miku 2012
Snow Miku 2012 example picture by KEI
Nendoroid Snow Miku 2012
*Snow Miku: Strawberry White Kimono Ver.
Masih berdasarkan pemungutan suara diwebsite PIAPRO. Kali ini desain yang terpilih adalah kimono Miku. Miku tampak anggun dengan balutan kimono putih lengkap dengan aksesoris dan payung khas Jepangnya.
Desain kostum Snow Miku 2013
Snow Miku 2013 example picture by Kurisu Sai
Nendoroid Snow Miku 2013
*Snow Miku: Magical Snow Ver.
Miku muncul kembali dalam versi salju untuk maskot festival salju di Sapporo. Kali ini desainnya bertemakan magical girl, dimana Miku muncul dalam sosok penyihir salju. Desain karya Dera_fury ini masih bernaung pada pernak pernik lucu yang bermotifkan kepingan salju. Miku kini membawa tongkat dan mengenakan topi khas penyihir. Namun kali ini Miku tidak tampil sendirian. Yukine, si kelinci salju ini menjadi partner Miku dalam kesehariannya yang didesain oleh Nekosumi.
Desain kostum Snow Miku 2014
Snow Miku 2014 example picture by Ndohyo
Nendoroid Snow Miku 2014
*Snow Miku: Snow Bell Ver.
Snow Miku untuk tahun ini bertemakan 'Plant Live in the Winter' yang dimenangkan oleh Taran, sedangkan desain Yukine dimenangkan oleh Hayuki. Miku kali ini tampil dengan kesan imut dan menggemaskan dalam kostum yang terinspirasi dari bunga lili lembah bunga snow drop, bunga birch, serta pohon rowan. Desain inilah yang akan menjadi maskot dalam festival salju di Saporro nanti.
Desain Kostum Snow Miku 2015
Snow Miku example picture by Nardack
Nendoroid Snow Miku 2015
*Snow Miku: Winter Sport Ver.
Seperti yang kita ketahui sebelumnya, dimana Good Smile Company berkolaborasi dengan PIAPRO setiap tahunnya untuk membuat kontes desain Snow Miku untuk dijadikan maskot di festival salju di Saporro. Masih dengan sistem vote di website PIAPRO, kali ini panitia mengumumkan tema untuk desain ini yakni 'enjoying winter sport at Hokkaido'. Kontes yang telah berakhir 11 Mei lalu telah mendapat desain lucunya yang terbaru. Desain karya Kotatsu Odoki ini bernama "Owl Owl Snow Miku" sementara desain Yukine kali ini bernama "Flying Yukine".
Desain kostum Snow Miku 2016
Desain Yukine 2016
Snow Miku 2016 example picture by +Azoith
Snow Miku 2016 baru akan menjadi maskot di tahun 2016 (pastinya). Bagaimana adakah desain Snow Miku yang kalian favoritkan?
Thx to Jurnalotaku.com
sumber gambar: Google & Good Smile Company
No comments:
Post a Comment